Salah satu penyebab utama terjadinya efusi perikardial adalah peradangan pada selaput jantung akibat infeksi virus. Infeksi tersebut dapat disebabkan oleh cytomegalovirus, coxsackievirus, dan HIV.
Perikardium tampak seperti selubung yang longgar pada jantung. Terdapat cairan dalam selubung itu yang berfungsi sebagai pelumas agar jantung bisa lebih mudah berkontraksi dalam memompa darah. Cairan bisa bertambah banyak ketika perikardium mengalami iritasi atau peradangan yang disebabkan oleh:
- Infeksi virus, bakteri, atau jamur
- Penggunaan obat-obatan
- Cedera traumatis pada dada
- Hormon tiroid tidak seimbang
- Gagal ginjal
- Gangguan autoimun
- Kanker metastasis
Meski ada banyak kondisi atau penyakit yang dapat menyebabkan efusi perikardium, tidak sedikit pula kejadian efusi perikardium yang tidak diketahui penyebabnya. Hal ini disebut dengan idiopathic pericardial effusion.
Banyak kandidat pembantu dan baby sitter yang bisa dipilih di Hananiaserka.com