Demam tifoid atau yang lebih sering dikenal tipes merupakan penyakit akut yang disebabkan oleh bakteri Salmonella thyphi. Bakteri ini biasanya ditemukan di air atau makanan yang terkontaminasi. Selain itu, bakteri ini juga bisa ditularkan dari orang yang terinfeksi.
Tipes sering kali dialami oleh anak-anak karena daya tahan tubuhnya belum optimal dibandingkan pada orang dewasa. Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan tipes dapat terjadi pada orang dewasa.
Adapun beberapa gejala tipes yang perlu diketahui di antaranya: Demam dalam kurun waktu lama. Selain itu, suhu tubuh saat demam akan meningkat secara bertahap dan perlahan. Mengalami gangguan pencernaan, bisa sembelit atau susah BAB, diare, atau sakit perut.
Pemulihan tipes hingga sembuh total rata-rata berlangsung 7 sampai 10 hari apabila diobati segera setelah gejala mulai muncul. Jika tidak diobati atau pengobatan dimulai kemudian, maka penyakit tersebut bisa bertahan 3 minggu atau lebih.
Seseorang yang terinfeksi bakteri penyebab tipes bisa menyebar ke seluruh tubuh yang dapat mempengaruhi banyak organ tubuh penderitanya. Orang yang terinfeksi penyakit demam tifoid / tipes dapat menularkan bakteri melalui fases dan urine, makan dan minuman yang sudah terkontaminasi dengan urine atau fases penderita tipes.
Mencari ART berpengalaman? Klik Hananiaserka.com