Alergi makanan adalah kondisi saat sistem kekebalan tubuh secara keliru menganggap suatu zat seperti protein dalam makanan tertentu berbahaya bagi tubuh.
Alergi makanan biasanya berlangsung sejak masa kanak-kanak, tetapi kadang juga baru muncul ketika seseorang sudah dewasa. Adapun jenis makanan yang memicu alergi cenderung berbeda pada orang dewasa dan anak-anak
Pada sebagian orang, alergi makanan dapat menyebabkan penderitanya merasa tidak nyaman, meski tidak terlalu parah. Gejala sering kali muncul dalam beberapa menit sampai 2 jam setelah mengonsumsi makanan pemicu alergi.
Penderita alergi makanan juga dapat merasakan gejala di saluran pencernaan, seperti sakit perut, diare, mual, dan muntah. Gejala tersebut bisa juga disebabkan oleh intoleransi makanan.
Periksakan diri Anda atau anak Anda ke dokter bila muncul gejala di atas setelah mengonsumsi makanan tertentu dan beri tahu dokter jenis makanan tersebut.
Banyak kandidat pembantu dan baby sitter yang bisa dipilih di Hananiaserka.com